
Bantuan Untuk Bapak Jamari Untuk Tetap Bertahan Hidup Dengan Berjualan Akar Talas
Banjarbaru -- Jum’at, 28 Agustus 2020 YBM PLN mendatangi rumah milik Bapak Jam’ari di Jl. Handil Enam 2, Syamsudin Noor, Landasan Ulin, Banjarbaru.
Dulu ia tinggal di Marabahan Barito Kuala dan kemudian mencoba peruntungan untuk bertani di Kota Banjarbaru. Tapi apa daya usaha bertaninya tidak membuahkan hasil.
Saat ini ia hanya tinggal seorang diri setelah istri dan anaknya memutuskan untuk pulang ke Jawa. Sehari-hari untuk memenuhi kebutuhannya ia mencari akar talas untuk dijual.
Melalui program rutin mingguan Mustad’afin Care Jum’at Berbagi YBM PLN berbagi paket sembako dan uang tunai.
Ia sangat bersyukur dan berterima kasih atas apa yang diberikan dan mendoakan keberhasilan dan keselamatan untuk seluruh pegawai PLN.